出版社:Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
摘要:Kecamatan Driyorejo difungsikan sebagai daerah penampung limpahan kegiatan dari Kota Surabaya. Perkembangan ini tidak diikuti oleh dukungan sumberdaya air yang memadai. Muncul gejala krisis air diantaranya banyaknya lahan pertanian yang dibiarkan tidak produktif, dropping sumberdaya air ke Desa Bambe serta penerapan sistem bergilir distribusi PDAM ke Kota Baru Driyorejo. Untuk itu dilakukan penelitian optimasi penggunaan lahan yang didasarkan atas ketersediaan sumberdaya air di Kecamatan Driyorejo. Penelitian ini menggunakan pendekatan positivistic dengan jenis penelitian deskriptif. Tahapan analisis dibagi menjadi tiga yakni menentukan kondisi neraca keseimbangan sumberdaya air dengan menggunakan perhitungan matematis, merumuskan kriteria melalui tinjauan literatur dan dicrosscek dengan analisis Delphi serta proses optimasi penggunaan lahan dengan menggunakan software Quantum Windows 2. Hasil optimasi penggunaan lahan terbagi atas dua alternatif. Alternatif pertama merupakan alternatif yang sesuai untuk dikembangkan yakni dengan nilai IPA 0,64 (tidak kritis) dan alokasi luasan lahan masing-masing sebagai perumahan 3.300,02 ha, pertanian 82,24 ha, industri 436,28 ha, perdagangan dan jasa 1.250,71 ha serta fasilitas umum dan sosial 59,73 ha.