摘要:Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian pengembangan asesmen kinerja literasi sains berbasis STEM pada pembelajaran fisika . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkapkan validitas isi, validitas empiris, dan reliabilitas instrumen asesmen kinerja literasi sains berbasis STEM yang sebelumnya telah disusun . Instrumen yang dikembangkan berupa lembar pengamatan dan tes pilihan ganda. Analisis validitas isi dari lembar pengamatan menggunakan Koefisien V oleh Aiken sedangkan validitas isi instrumen tes dianalisis dengan menggunakan CVI ( Content Validity Index ) oleh Lawshe. Validitas empiris reliabilitas instrumen tes diestimasi dengan IRT ( Item Response Theory ). Reliabilitas lembar pengamatan ditentukan dengan ICC (Item Correlation Coefficient) . Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) Lembar pengamatan berupa rubrik penskoran dan penilaian diri terbuktivalid dengan koefisien V Aiken 0,75 dan reliabel dengan koefisien Reliabilitas Alfa > 0,8 dan ICC yang Excellent . (2) Instrumen tes terbukti realiabel untuk digunakan pada peserta didik dengan kategori sedang sampai dengan tinggi (-0,7 sampai dengan 6,7 ) dengan CVI =1 dan INFIT MNSQ sesuai model Rasch. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka asesmen kinerja Literasi Sains berbasis STEM layak digunakan.