摘要:Penelitian ini berjudul Kemampuan Siswa Menerapkan Kerja Ilmiah pada Topik Ciri-ciri Makhluk Hidup melalui Pendekatan Keterampilan Proses di Kelas VII SMP Negeri 14 Pontianak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa menerapkan kerja ilmiah pada topik ciri-ciri makhluk hidup melalui pendekatan keterampilan proses di kelas VII SMP Negeri 14 Pontianak. Penelitian ini merupakan eksperimen semu ( Quasy Eksperimen ) dengan rancangan pre-test and pos-test one group design . Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII B SMP Negeri 14 Pontianak tahun ajaran 2006/2007 yang sedang mempelajari topik ciri-ciri makhluk hidup. Objek dalam penelitian ini adalah penerapan kerja ilmiah melalui pendekatan keterampilan proses. Alat pengumpul data berupa tes kemampuan siswa yang berbentuk esai terdiri dari 10 butir soal. Soal tersebut divalidasi oleh 3 orang validator, hasilnya valid dan setelah diuji reliabilitasnya diperoleh 0,4995 tergolong sedang. Dari hasil analisis data diperoleh informasi bahwa kemampuan siswa dalam menerapkan kerja ilmiah pada topik ciri-ciri makhluk hidup melalui pendekatan keterampilan proses tergolong cukup (66,47%). Dari perhitungan uji wilcoxon diperoleh Z hitung (4.92) > Z tabel (1.64) maka dapat disimpulkan bahwa penerapan kerja ilmiah pada topik ciri-ciri makhluk hidup melalui pendekatan keterampilan proses berpengaruh terhadap kemampuan siswa di kelas VII B SMP Negeri 14 pontianak. Kata k unci: Kerja Ilmiah, Pendekatan Keterampilan Proses.