摘要:Anak senantiasa mengekspresikan perilaku artistik melalui cara-cara tertentu sebagai outcame interaksi mereka dengan lingkungan yang melatarbelakanginya. Hal itu juga berlaku pada lingkungan pesisir, yang memiliki perbedaan ekologi budaya, sehingga berimplikasi pada karakteristik bentuk, struktur, dan corak gambar anak. Penelitian ini mengungkap: (1) unsur visual, struktur, dan corak ekspresi gambar anak di wilayah pesisir Semarang, (2) representasi lingkungan pesisir, yang berada di balik wujud gambar anak di Semarang. Pendekatan kualitatif digunakan dalam penelitian ini. Hasil yang diperoleh yaitu sebagai berikut. Pertama, unsur visual, corak ungkapan, dan struktur ekspresi gambar anak di wilayah pesisir Semarang menunjukkan kreativitas masing-masing. Kedua, sikap, perilaku, dan nilai-nilai di lingkungan pesisir, tidak semata-mata digambar secara eksplisit, namun secara implisit ditunjukkan dengan pemilihan bentuk, penggunaan warna, pengorganisasian, dan corak gambarnya. Dapat disimpulkan bahwa ekspresi gambar anak pesisir Semarang menunjukkan ekspresi seni secara ekologis.