摘要:Asuransi jiwa dwiguna unit link merupakan asuransi yang menggabung keseluruhan asuransi jiwa tradisional dwiguna dengan asuransi modern unit link yang menyediakan perlindungan dan investasi. Salah satu metode yang digunakan dalam kontrak asuransi jiwa unit link yaitu metode pengindeksan dengan tingkat partisipasi. Metode pengindeksan yang digunakan adalah annual ratchet , dimana tingkat partisipasi dievaluasi dari tahun ke tahun. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data saham penutupan harian PT. Telkom tahun 2012 dan suku bunga Bank Indonesia bulan Januari tahun 2013. Data probabilitas hidup mengikuti Tabel Mortalita Indonesia tahun 2011. Hasil penelitian ini diperoleh proporsi keuntungan menggunakan desain compound ratchet sebesar 56.09% untuk nasabah dan 43.91% untuk perusahaan. Sedangkan proporsi keuntungan menggunakan desain simple ratchet sebesar 61.27% untuk nasabah dan 38.73% untuk perusahaan.