摘要:Kemalasan sosial merupakan salah satu tema yang banyak dibahas dalam konteks Psikologi kelompok. Kemalasan sosial berperan penting dalam menentukan kualitas kinerja kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan struktur skala kemalasan sosial dan menguji reliabilitas. Alat ukur yang digunakan berdasarkan penelitian George, (1992) yang telah dimodifikasi. Penelitian dilakukan pada 210 mahasiswa. Hasil penelitian dengan analisisi faktor eksplaratori terbentuk 4 komponen, yaitu persepsi atas usaha, mengurangi usaha, membiarkan orang lain melakukan lebih dan mengandalkan orang lain.Secara umum skala ini memiliki reliabitas yang baik secara psikometrik. Hasil dan implikasi penelitian akan dibahas dalam artikel ini. Kata kunci : kemalasan sosial, analisis faktor, mahasiswa.