摘要:Penelitian ini bertujuan: Mengetahui kondisi banjir rob dengan menggunakan Sistem Informasi Geografis. (2) Mengetahui pengaruh banjir rob terhadap pendapatan penduduk. (3) Mengetahui strategi adaptasi terhadap banjir rob.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif dengan teknik analisis statistik regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukan Hasil penelitian menunjukkan bahwa diseluruh desa bagian utara di Kecamatan Tirto terdampak banjir rob. Hasil analisis regresi linier antara ketinggian banjir rob dengan pendapatan petani tambak menunjukkan nilai korelasi (R) sebesar 0,32 dan koefesien determinasi (R2 ) sebesar 0,10 yang berarti bahwa kedua variabel memiliki hubungan dan pengaruh yang rendah. Strategi adaptasi petani tambak terhadap banjir rob yaitu masyarakat melakukan perbaikan pada lahan tambak dengan cara memasan waring, membuat tanggul penahan serta menanam mangrove.Adapun saran dari penelitian ini adalah parameter-parameter yang digunakan untuk menentukan daerah banjir rob hendaknya lebih lengkap. Selain itu pengembangan penelitian sejenis untuk mengetahui pengaruh ketinggian banjir rob dengan pendapatan petani tambak harus mempertimbangkan faktor kepemilikan, lokasi tambak setiap petani tambak dan produktifitas tambak.