摘要:Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan rasa bersalah mantan pengguna narkoba. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif menggunakan metode studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah empat orang mantan pengguna narkoba. Data penelitian diperoleh melalui wawancara dan observasi. Hasil dari penelitian ini menunujukkan gambaran rasa bersalah yang berbeda pada masing-masing subjek di antaranya adalah: 1) subjek pertama merasa tertekan; 2) subjek kedua meminta maaf kepada orang terdekat hingga menyalahkan diri sendiri; 3) subjek ketiga menarik diri dari lingkungan; dan 4) subjek keempat lebih mendekatkan diri kepada Tuhan. Berdasarkan hal tersebut perasaan bersalah dapat timbul dalam berbagai bentuk pada mantan pengguna narkoba.